Pendidikan Islam di Minangkabau diawali dengan gaya pengajaran tradisional berbasis surau. Pendidikan surau ini dianggap penting karena menjadi tempat belajar agama Islam tingkat pertama di Minangkabau. Sejak awal abad ke-20, Islam di wilayah Minangkabau sudah mulai mengalami pembaruan. Pembaruan ini dipelopori oleh Kaum Muda yang memiliki keinginan untuk memajukan masyarakatnya, salah satunya dalam dunia pendidikan. Dalam dunia pendidikan Kaum Muda berupaya mengembangkan pendidikan yang tadinya gaya tradisional (surau) menjadi gaya modern (Sumatera Thawalib). Penelitian sejarah ini menggunakan pendekatan sosiologi, yaitu untuk mengetahui segala bentuk perilaku atau gejala sosial yang terjadi di masyarakat. Konsep yang digunakan yaitu kons...