Tugas Akhir ini mengangkat ide atau gagasan mengenai garis dan kinetik yang diwujudkan atau divisualisasikan ke dalam karya seni patung. Garis merupakan elemen yang umum dijumpai dalam seni visual, baik seni dua dimensi maupun seni tiga dimensi. Ketertarikan terhadap elemen garis oleh penulis, berawal dari sebuah pengamatan dalam kehidupan sehari-hari. Hal inilah yang menjadikan sebuah pengalaman batin oleh penulis untuk kemudian diangkat dalam karya seni. Garis memiliki potensi dalam tiap obyek material atau benda yang sebenarnya reel atau nyata, yang jika dipahami secara kongkrit bahwa kehadiran garis bersifat ada. Bisa dikatakan, bahwa garis adalah sebagai batas volume, maupun garis sebagai sebuah bentuk atau massa. Selain gagasan menge...