Pelaksanaan PPL II dilakukan mulai tanggal 15 Juli 2016 sampai 15 September 2016 bertempat di SLB Yapenas yang beralamay di dusun Pringwulung, Desa Condongcatur, Kecamatan Depok, Sleman, DIY. PPL UNY di SLB Yapenas merupakan salah satu program kegiatan yang dilaksanakan oleh PP PPL dan PKL LPPMP UNY untuk mahasiswa UNY dalam penerapan pendidikan akademik yang diwujudkan dalam kegiatan langsung mahasiswa di lembaga pendidikan. Hal ini bertujuan untuk memberikan pengalaman yang dapat meningkatkan kedewasaan dan profesionalitas mahasiswa untuk memperbarui dan mewujudkan tatanan kehidupan bermasyarakat (dalam hal ini dunia pendidikan) yang lebih baik. Salah satunya adalah dengan pelaksanaan PPL UNY di SLB Yapenas tahun 2016 ini. Kegiatan yang ...