Universitas Multimedia Nusantara (UMN) merupakan sebuah perguruan tinggi yang berbasis Information, Communication, dan Technology (ICT). Program Studi Informatika membutuhkan sebuah website untuk membantu dalam memberikan informasi bagi masyarakat yang berhubungan dengan program studi Informatika. Oleh karena itu program studi Informatika membuat sebuah website yang dapat digunakan sebagai media penyimpanan informasi terkait dengan program studi Informatika. Website tersebut akan berisi tentang visi dan misi, sekilas tentang program studi Informatika, profile dosen yang mengajar pada program studi Informatika, profile himpunan mahasiswa informatika, fasilitas, kalender akademik, kurikulum, ikatan alumni, berita dan pengumuman terkait dengan...