Media sosial saat ini sangat diminati dan sudah menjadi kebutuhan utama masyarakat, hal ini membuat pergerakan pemasaran lebih banyak beralih ke dunia online, khususnya di media sosial Instagram. Dikarenakan potensi pasar yang besar membuat perusahaan PT Andrew Albert James atau dikenal dengan Wear In Asia ini memiliki anak perusahaan, yaitu Petloka. Perusahaan ini memilih mengaktivasi merek perusahaan melalui media sosial Instagram. Tentu perkembangan yang cepat ini membuat penulis merasa perlu melakukan praktik kerja magang di Petloka. Melalui kerja magang di Petloka, penulis berkeinginan untuk mengetahui peran Content Strategist dalam menjalankan aktivitas media sosial Instagram milik Petloka. Selama praktik kerja magang di Petloka, penu...