Tokoh merupakan salah satu elemen terpenting dalam sebuah cerita. Peran tokoh dalam cerita adalah sebagai pembawa dan penyampai pesan, amanat dan moral atau sesuatu yang sengaja ingin pembuat sampaikan kepada penonton. Tokoh haruslah melewati berbagai macam tahap perancangan agar tokoh yang terbentuk sesuai dengan kebutuhan cerita dan tokoh juga appealing dan belieavable, seperti penerapan tridimesional tokoh, perancangan pada proporsi dan postur tubuh, bentuk dan siluet, detail-detail tambahan yang mendukung, fitur wajah, kostum, dan warna. Tugas akhir ini didasari oleh keinginan untuk membuat tokoh kelinci yang dimanusiakan atau antropomorfik. Selama proses perancangan, acuan didapatkan dengan mencari gambar, video, dan film yang tersebar...