Penulis memilih Pijaru menjadi tempat praktik kerja magang karena ketertarikan penulis akan dunia video internet yang sekarang sedang marak di jejaring media sosial. Penulis juga memiliki ketertarikan untuk mencari pengalaman di dunia media. Pijaru juga memiliki reputasi yang baik untuk pembuatan video internet dan sebagai media di bawah Kompas.com. Selama menjalani praktik kerja magang, penulis mendapatkan berbagai macam jenis konten video yang penulis kerjakan untuk diedit. Kendala yang dialami penulis selama menjalani praktik kerja magang sebagian adalah kendala pengalaman kerja yang minim, dan beberapa teknik editing. Sehingga, kendala tersebut bisa penulis atasi dengan cara terus mau belajar dan menjadikan pengalaman menjadi guru yang ...