Dalam kenyataan antara perilaku dan apa yang akan menjadi tujuan memiliki hal yang saling melekat, langkah dan tujuan akan menyatu apabila memang diselaraskan untuk berjalan beriringan. Keadaan ini terjadi pada manusia, siapapun memiliki proses kehidupan dan tujuan hidup, pemahaman ini merupakan sesuatu yang abstrak akan tetapi ada pada setiap manusia, ketertarikan pada hal tersebut membawa keinginan untuk mengemukakan secara visual diwujudkan dalam karya seni keramik. Sesuatu yang abstrak dimetaphorkan sebagai karya, pemahaman bersifat abstrak tersebut dapat dirupakan sebagai karya seni dua dimensi, dengan media keramik, tehnik yang sangat sederhana handbuilding atau dibuat dengan tangan melalui teknik pinch untuk membangun perwu...