Percaturan politik di Indonesia dewasa ini bisa dikatakan berada dalam situasi yang carut-marut dan tidak menentu. Pelbagai macam persoalan dihadapi bangsa Indonesia berkaitan dengan kehidupan berpolitik. Mulai dari mental para politikus yang terlanjur dicap oleh masyarakat bermental preman, koruptor, dinasti politik dan lain-lain. Di sisi lain fenomena politik identitas juga menjadi tantangan dalam kehidupan kebangsaan Indonesia yang plural ini. Agama dijadikan legitimasi hanya untuk kepentingan politik kelompok.. Etika politik menjadi suatu kajian penting di tengah realitas kehidupan manusia kontemporer yang semakin kompleks. Terkait wacana etika politik, cendekiawan muslim Indonesia Ahmad Syafii Maarif adalah salah satu tokoh bangsa yang...