Menyoal pendidikan dan beragam ikutannya, tentunya tidak bisa melepaskan dari pemahaman dasarnya; yakni makna filosofis pendidikan, faktor pendidikan, dan ilmu pendidikan itu sendiri. Sebab, ketiga terma tersebut menjadi landasan berpijak. Kajian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis tentang makna pendidikan, ilmu pendidikan serta faktor-faktor pendidikan. Metode penulisan kajian ini menggunakan kepustakaan (library research). Kajian ini bersifat deskriptif-analitik. Sumber data kajian ini adalah artikel, buku filsafat pendidikan dan pendidikan. Data skundernya adalah semua tulisan yang mendukung pokok bahasan pendidikan. Hasil kajian ini menunjukkan bahwa; (1) pendidikan diartikan oleh masing-masing pakar pendidikan dengan ca...