Dewasa ini kehidupan masyarakat di wilayah Kabupaten Tapanuli Selatan, seperti halnya di wilayah lain sedang menghadapi sejumlah tantangan dakwah; seperti pengaruh ajaran agama lain, paham sekularisme, kapitalisme dan liberalisme, dampak negatif kemajuan teknologi komunikasi dan informasi, dan berbagai penyakit masyarakat. Oleh karena itu, perlu dipetakan kondisi dakwah Islam serta problem dan solusinya. Dengan menggunakan wawancara dan observasi, peneliti menemukan bahwa dakwah Islam di wilayah ini belum berjalan secara maksimal sebagaimana yang diharapkan. Dakwah yang dilaksanakan secara rutin di masyarakat belum ditemukan kecuali hanya di beberapa desa. Pada umumnya dakwah hanya pada peringatan hari-hari besar. Minat masyarakat yang lema...