Kuliah Kerja Nyata Semester Khusus salah satu tujuannya adalah memacu pembangunan masyarakat dengan menumbuhkan motivasi untuk memnfaatkan secara optimal sumber daya yang dimiliki sehingga mampu melaksanakan pembangunan secara mandiri dan berkelanjutan. Mahasiswa sebagai agen perubahan mampu mengaplikasikan segala ilmunya yang telah didapatkan di bangku kuliah sehingga mampu membawa perubahan pada kualitas kehidupan masyarakat yang lebih baik. Program ini dilaksanakan mulai tanggal 1 Juli sampai dengan 30 Juli 2015, khususnya memberikan pengalaman dan kompetensi kepada mahasiswa tentang pemberdayaan dan pembangunan masyarakat. Selain itu mahasiswa dapat terjun secara langsung dan memahami dinamika yang ada di masyarakat. Sebelum penerju...