Karawitan gaya Yogyakarta dalam garap gendingnya lebih populer pada garap gending soran, yaitu gending yang disajikan dengan volume keras yang lebih menonjolkan garap instrumen wingking, meliputi instrumen balungan, bonang, kenong, kempul & gong. Sehingga karakter musikalnya terkesan agung, mungguh, gagah, greget & keras. Namun karawitan Yogyakarta juga banyak memiliki gending garap lirihan, yaitu dengan lebih menonjolkan garap instrumen depan, diantaranya gender, rebab, kendang, gambang, suling, siter disertai garap vokal. Penyajian & penulisan ini merupakan salah satu upaya untuk menggali & melestarikan gending-gending gaya Yogyakarta. Gending Babar Layar adalah gending dengan garap soran. Gending Longkrang merupakan gending lirihan yang ...