Bandar Udara Internasional Juanda merupakan salah satu bandar udara terbesar yang berada di Propinsi Jawa Timur, dengan jumlah penerbangan sebanyak 137.051 penerbangan selama tahun 2015. Semakin banyaknya penerbangan yang beroperasi akan berbanding lurus dengan polusi yang dihasilkan oleh mesin jet pesawat terbang. Dalam suatu penelitian didapatkan bahwa emisi yang dihasilkan dari hasil pembuangan mesin jet pesawat terbang dapat merusak lapisan ozon lebih parah dari pada CFC. Salah satu gas emisi dari pesawat adalah gas Karbon monoksida (CO). Gas karbon monoksida dalam konsentrasi tinggi dapat menyebabkan gangguan kesehatan pada manusia bahkan juga dapat menyebabkan kematian. Oleh karena itu diperlukan metode untuk menghitung konsentrasi p...