Kebudayaan lokal Indonesia yang sangat beranekaragam menjadi suatu kebanggaan dan kecintaan. Salah satu bagian yang erat kaitannya dengan budaya adalah seni. Seni sendiri terbagi menjadi beberapa, salah satunya seni rupa yang adalah bagian seni yang menciptakan karya seni dengan bantuan media yang bisa di tangkap mata dan dirasakan dengan sentuhan. Provinsi Jawa Timur adalah wilayah dengan sumbangsi kesenian yang terbesar di Indonesia dan memiliki sebutan tersendiri yaitu budaya “Jawa Timuran”, salah satunya yaitu Kota Malang yang memang sedang diramaikan dengan kegiatan pagelaran seni dan budaya. Namun, kota Malang belum memiliki fasilitas yang dapat menampung kegiatan-kegiatan tersebut. Fasilitas yang dimaksud adalah sebuah galeri...